Tanjungpinang, (digitalnews) – Diduga bentrok, dua tim gerak jalan 17 Km didiskualifikasi oleh panitia pelaksana dari Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tanjungpinang, Sabtu (23/08/2025).
Sebelumnya, kejadian bentrok tersebut sempat viral di salah satu akun Instagram (IG) dengan nama akun @tnjinfo, yang membagikan video bentrok di Km 3, tepatnya di depan PDAM Tirta Kepri.
Dalam video beberapa detik tersebut memperlihatkan, tim berbaju kuning dan putih tampak saling tolak menolak yang berakhir ricuh.
Dalam akun tersebut menyebutkan, “Ada yang tau kronologinya? Kejadian di depan kantor PDAM Batu 3 Tanjungpinang”.
Sementara, kabar terbaru yang didapat awak media ini, dari salah satu staff Dispora Kota Tanjungpinang, bahwa bentrok terjadi antara tim Romusha dan Tim Potong Lembu.
“Pertama, kedua tim gerak jalan yang bentrok sudah dinyatakan diskualifikasi oleh dewan juri. Dan, akan menjadi atensi khusus tim keamanan bagi peserta gerak jalan 45 km. Terutama kedua regu yang bentrok pada gerak jalan 17 km (romusha dan pemuda potong lembu.red),” tulisnya.
Sampai berita ini diposting, awak media ini masih terus mencari informasi, apa motif atau kronologi terjadinya bentrok kedua tim tersebut. (*)
Penulis: Era






